Kodam I/BB | Keerom – Kesigapan dari Personel Satgas Pamtas Yonif Raider 100/PS patut diacungi jempol, Meski bertugas dalam menjaga dan mengamankan daerah perbatasan tak menyurutkan niat dari Personel Satgas yang sigap dalam melakukan pertolongan terhadap seorang Warga yang mengalami Kecelakaan Tunggal di jalan Transpapua, antara Pos Wembi dan KM 76, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Minggu, (29/11/2020).
Dijelaskan oleh Dansatgas Pamtas Yonif Raider 100/PS Mayor Inf M. Zia Ulhaq bahwa kejadian bermula saat rombongan Personel Satgas Yonif Raider 100/PS dibawah pimpinan Lettu Inf J.F Saragih melewati jalan Trans-Papua menuju pos Kalipay Distrik Waris, kemudian melihat mobil Avanza warna putih Masuk ke jurang, tanpa pikir panjang personel langsung turun membantu mobil tersebut bersama dengan polisi setempat.
Lanjutnya, pengendara mobil tersebut bernama Bapak Fuani Fajar (35) bersama dengan istrinya Ibu Fuani (34), yang hendak pulang kerumah di Arso 6, setelah di periksa Bapak Fuani Fajar tidak dapat menahan rasa ngantuknya, kemudian mobil yang dikendarainya terjatuh ke jurang dan Ibu Fuani mengalami luka luka sedangkan Bapak Fuani dalam keadaan sehat tidak mengalami luka serta mobil Avanza tersebut mengalami kerusakan dibagian depan bemper mobil.
Kemudian Lettu Inf J.F Saragih memerintahkan Koptu Natam selaku supir truk NPS Satgas Yonif Raider 100/PS untuk membantu menarik mobil Avanza milik Bapak Fuani yang terjatuh ke jurang menggunakan tali tambat, bersama dengan Anggota Polres Keerom Yang Juga tiba di Lokasi Untuk membantu Evakuasi Kendaraan Tersebut “setelah berhasil dievakuasi Bapak Fuani dan istrinya dirujuk menggunakan kendaraan dari Polres Keerom ke Puskesmas Arso terdekat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut,” ucap Lettu Saragih
Tak lupa Bapak Fuani mengucapkan terimakasihnya telah membantu proses evakuasi kecelakaan yang dialaminya,”terimakasih Bapak TNI dan Bapak Polisi telah membantu saya dan istri saya, semoga Tuhan membalaskan kebaikan Bapak-Bapak sekalian amin,” ucap Bapak Fuani.