JAKARTA|
Lagi-lagi Pratu Wilman Pasaribu kembali mengharumkan nama Satuan Kodam I/BB dalam ajang lomba Atletik. Kali ini, prajurit Yonif 121/MK Brigif 7 /RR ini meraih juara pertama dalam lomba Jayakarta Loe Gue Run 2020 yang digelar dalam rangka HUT Kodam Jaya ke-70,bertempat di Silang Monas Jakarta Pusat. Minggu (26-1-2020).
Untuk juara pertama Jayakarta Loe Gue Run Jarak : 10 K Kategori TNI diraih Pratu Wilman Pasaribu Kodam I/BB dengan catatan waktu 29” 39’, juara 2 Pratu Syahrial dari Kodam XII/Tpr catatan waktu : 29” 56 dan juara 3 Pratu Simbolon dari Kostrad dengan waktu: 30” 01’
Ribuan masyarakat, TNI, Polri dan atlet mengikuti lomba Jayakarta Loe Gue Run 2020, Tepat pukul 06.00 Wib Pangdam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Eko Margiyono, Kapolda Metro Jaya dan Ketua Persit KCK PD Jaya secara bergantian mengibarkan bendera Star dimulainya Jayakarta Loe Gu Run. Lomba yang terbagi beberapa kategori diantaranya 10 K, 5 K dan 2,5 K untuk peserta disabilitas menggunakan kursi roda, dengan memperebutkan total hadiah 580 juta rupiah.
Pangdam Jaya/Jayakarta dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas apresiasi peserta dan penyelenggara Jayakarta Loe Gue Run 2020, kedepannya akan dijadikan agenda Nasional serta semakin terjalinnya kerjasama yang baik antara TNI, Polri dan Masyarakat untuk Indonesia maju.
Pangdam Jaya pun mengatakan para pelari dapat menikmati obyek-obyek pariwisata yang di lewati nantinya sekaligus memelihara kebugaran tubuh. Selamat berlomba tutur Jenderal bintang dua tersebut.
Tampak hadir pada lomba lari Jayakarta Loe Gue Run 2020, Danjen Kopassus, Danlantamal,Danpaspampres, Kasdam Jaya, Kasgartap 1/JKT, Para Kepala dan Komandan jajaran Kodam Jaya, Para pejabat jajaran Polda Metro Jaya, Pemprov DKI Jakarta, Pengurus Persit KCK PD Jaya dan Ribuan Prajurit TNI Polri dan Masyarakat umum.