Breaking News
Home / Berita Satuan / DI TENGAH WABAH COVID 19 POS KARANG MELAKSANAKAN SWEEPING GUNA MENCEGAH PENYELUNDUPAN BARANG ILEGAL DI PERBATASAN RI – PNG

DI TENGAH WABAH COVID 19 POS KARANG MELAKSANAKAN SWEEPING GUNA MENCEGAH PENYELUNDUPAN BARANG ILEGAL DI PERBATASAN RI – PNG

Kodam I/BB | Keerom – Ditengah Pandemi Virus Covid-19 banyak oknum yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan situasi tersebut untuk melakukan aksi berupa penyelundupan dan berbagai bentuk kejahatan lainnya, maka untuk mengantisipasi tidak terjadinya hal tersebut Satgas Pamtas Yonif Raider 100/PS Pos Karang kali ini melaksanakan kegiatan sweeping di perlintasan perbatasan RI – PNG Distrik yaffi, Kab. Keerom, Prov. Papua. Rabu, (09/09/20).

Dalam menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas dan kenyamanan masyarakat yang ada di perbatasan RI – PNG. Pelaksanaan sweeping yang dipimpin langsung oleh Wadanpos Serda Boy Halomoan Purba beserta 12 orang anggota yang melaksanakan pemerikasaan kendaraan yang melintas di depan Pos Karang.

“Tujuan dilaksanakan sweeping ini bertujuan untuk mencegah terjadinya penyelundupan barang barang ilegal seperti narkoba, miras,senjata api dan barang-barang ilegal lainnya. Yang dapat merugikan negara Republik Indonesia kita sendiri. Juga dengan tidak melupakan protokol kesehatan Covid-19 dengan cara selalu menggunakan masker dan sarung tangan pada saat kegiatan” ujar Boy.

Tambahnya, pelaksanaan kegiatan sweeping ini akan terus dilakukan guna memperkecil ruang gerak para oknum yang melakukan penyelundupan barang ilegal, bukan hanya dijalan yang sama tetapi dijalan yang berbeda.

Check Also

WUJUD SYUKUR, BRIGIF 7/RIMBA RAYA PERINGATI HUT KE-60 TAHUN

Galang Barat, Danbrigif 7/Rimba Raya Letnan Kolonel Inf Gede Setiawan memimpin acara syukuran dalam rangka …