Breaking News
Home / Berita Satuan / Danramil 06/Serasan Cek Persenjataan Dan Kendaraan Dinas Milik Koramil 06/Serasan

Danramil 06/Serasan Cek Persenjataan Dan Kendaraan Dinas Milik Koramil 06/Serasan

NATUNA Bertempat di Jl. H. Abdurrahman, Kantor Koramil 06/Serasan Kecamatan Serasan Danramil 06/Serasan Letda Arh Herman rutin melaksanakan pemeriksaan Senjata dan Kendaraan Dinas milik Koramil 06/Serasan. Senin, (14/03/2022)

Dalam pemeriksaan tersebut Danramil 06/Serasan memastikan barang-barang inventaris milik Koramil 06/Serasan terawat dan terjaga dengan baik untuk mendukung tugas anggota dan Babinsa di desa binaanya.

Dikatakan Letda Arh Herman, barang inventaris milik Koramil 06/Serasan yang dilakukan pemeriksaan meliputi Senjata SS1V3, Magasen SS1V3, Tas Magasen, Tali Sandang, Pistol P1, dan Magasen Pistol P1 serta kendaraan Dinas.

โ€œSeluruh barang inventaris telah dilakukan periksaan dan hasilnya aman karena memang kita jaga dan kita rawat dengan baikโ€, pungkas Danramil 06/Serasan.

Check Also

WUJUD SYUKUR, BRIGIF 7/RIMBA RAYA PERINGATI HUT KE-60 TAHUN

Galang Barat, Danbrigif 7/Rimba Raya Letnan Kolonel Inf Gede Setiawan memimpin acara syukuran dalam rangka …